Yasin Limpo

Jakarta. Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla mengakhiri puasa hari kedelapan ini dengan melaksanakan buka puasa bersama masyarakat Sulawesi Selatan se-Jabodetabek di Anjungan Budaya Provinsi Sulawesi Selatan, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta pada Kamis, 25 Juni 2015.

Dalam pengantar singkatnya menjelang saat berbuka, Wapres mengingatkan agar menjadikan puasa Ramadhan momentum untuk tetap menjaga jalinan silaturahim dan persahabatan, terutama bagi masyarakat Sulsel. “Semoga kita bersatu memajukan negara,” harap Wapres.

Wapres juga sempat melontarkan candaannya terkait keunikan umat muslim saat berbuka puasa. Banyak kegiatan dan aktivitas yang dilakukan mengalami keterlambatan atau tidak tepat waktu, tetapi tidak untuk buka puasa. Itulah saat yang ditunggu oleh semua muslim yang menjalankan ibadah puasa. “Yang lain boleh jam karet, buka puasa tidak,” gurau Wapres sambil tersenyum.

Acara buka puasa bersama yang diikuti oleh ratusan warga Sulsel yang tinggal di sekitar Jakarta tersebut juga dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo sebagai tuan rumah, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Wakil Ketua Komisi Yudisial Eman Suparman dan anggota DPD AM Fatwa. (Taufik Abdullah)

****