Jakarta, wapresri.go.id – Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin hari ini memberikan Presidential Lecture kepada Peserta Piloting Program Magang bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Provinsi Papua, di Istana Wapres, Jl. Medan Merdeka Selatan No. 6, Jakarta Pusat, Rabu (16/11/2022).

Usai memberikan pengarahan dan melakukan foto bersama, Wapres tampak dihampiri oleh dua orang ASN Muda Papua bernama Agnesia Rossaline Aweri dan Ella L. G. Kayoi. Tidak disangka, keduanya mengajak Wapres untuk membuat video blogging (vlog) bersama.

Menerima ajakan tersebut, Wapres pun kemudian berdialog dengan kedua ASN tersebut sembari salah seorang dari mereka merekam menggunakan smartphone miliknya.

Saat ditanya mengenai kesan terhadap adanya program magang bagi ASN Papua, Wapres mengungkapkan bahwa dirinya menyambut baik dan mengapresiasi program tersebut.

“Pertama saya sangat bangga dengan adanya (program) magang ini. Karena kita mengharapkan bahwa dengan adanya pemekaran Daerah Otonom Baru (DOB) akan ada percepatan pelayanan yang lebih baik lagi kepada masyarakat,” ungkap Wapres.

Adapun untuk memberikan pelayanan yang lebih baik khususnya di DOB, menurut Wapres kuncinya adalah ASN sebagai pelayan publik.

“Oleh karena itu, ASN kita harus mampu bekerja optimal. Itulah perlunya magang (karena) diberikan bekal-bekal. Tapi bekal itu tidak akan bermanfaat kecuali (mereka) punya semangat (untuk mengaplikasikannya) nanti di daerah,” ujarnya.

Kemudian saat dimintai tanggapannya terkait ditetapkannya 3 DOB di wilayah Papua, Wapres menyebutkan bahwa dirinya optimis adanya DOB akan mempercepat pembangunan kesejahteraan masyarakat Papua.

“Saya optimis bahwa kemarin itu juga sudah baik, tetapi dengan adanya DOB, dengan semangat yang kita bangun sekarang ini, dengan semangat baru, dengan cara kita bekerja baru, dengan potensi yang ada di Papua yang cukup besar, saya yakin akan cepat kita membangun kesejahteraan masyarakat di Papua,” tuturnya.

Terakhir, saat ditanya kapan akan berkunjung ke Papua, dengan mantap Wapres pun menjawab bahwa dirinya akan berkunjung ke Papua akhir November ini.

“Akhir bulan ini saya akan ke sana,” ungkapnya.

Sebagai informasi, kegiatan Piloting Magang bagi ASN Provinsi Papua Tahun 2022 diselenggarakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dan Lembaga Administrasi Negara pada 7 November hingga 21 Desember 2022. Program ini diikuti oleh peserta yang merupakan ASN potensial dari 18 Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Provinsi Papua, dengan rincian 33 Orang Asli Papua (OAP) dan 9 Non OAP.

Ke-42 orang ASN Papua tersebut selama periode magang akan belajar di berbagai instansi pemerintah daerah seperti Provinsi Jawa Barat, Provinsi Jawa Tengah, Provinsi Jawa Timur, Provinsi DI Yogyakarta, Kota Tangerang, Kota Malang, Kota Surabaya, dan Kabupaten Banyuwangi.

Adapun kompetensi utama yang ingin dibangun dalam kegiatan tersebut terkait dengan substansi Perencanaan Pembangunan Daerah, Pengelolaan Keuangan Daerah, Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah, serta Akuntabilitas dan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah. (EP/RJP-BPMI Setwapres)