Jakarta. Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla menerima President and Chief Executive Officer RAND Corporation Michael D Rich di Kantor Wakil Presiden Jalan Merdeka Utara, Jumat 4 Desember 2015.
Dalam kunjungannnya, Michael D Rich menjelaskan kiprah RAND sebagai perusahaan peneliti yang mempunyai sejarah panjang dalam bekerjasama di Indonesia. RAND membantu mendesain dan menjalankan survey kehidupan keluarga Indonesia yang merupakan instrument berkelas dunia bagi pemerintah dalam mengambil keputusan terhadap kebijakan penting.
“Rand berada disini belajar tentang kemajuan Indonesia dalam membuat banyak kebijakan dan menemukan cara-cara yang mungkin ada,” tutur Michael.
Pada pertemuan tersebut, Wapres menjelaskan soal kemajuan pembangunan ekonomi dan perbaikan infrastruktur, penyelesaian konflik secara damai di Aceh, perbaikan kesehatan masyarakat, seperti penggunaan sanitasi, pemurnian air, dan ketersediaan layanan kesehatan
Wapres dan Michael berdiskusi tentang isu-isu kemajuan, terkait dengan pembangunan ekonomi dan perbaikan infrastruktur serta isu keamanan. “Sebenarnya diskusi yang sangat mengesankan, yang menitikberatkan pada strategi dan program,” ucap Michael
Turut mendampingi Michael pada pertemuan tersebut, Chairman for International Strategies, Sophia University Ichiro Fujisaki, Director Center for Asia Pacific Policy RAND Rofiq Dossani. Sedangkan pendamping Wapres, Kasetwapres Mohamad Oemar, Deputi Kasetwapres Bidang Dukungan Kebijakan Pemerintahan Dewi Fortuna Anwar, Deputi Kasetwapres Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan pemerataan Pembangunan Bambang Widianto, Tim Ahli Wapres Sofjan Wanandi.
——-